00%
logo-alfajri-jakapermai

Kontak Kami

image

31

Tahun

Profil Sekolah

Awal mula dari Al Fajri

Sekolah Islam Al Fajri bernaung dibawah Yayasan Pendidikan Islam Al Fajri yang terdaftar dengan nomor akte pendirian No.44 tertanggal 29 April 1993 (dibuat oleh Notaris Laksmi Moerti Adhianto, S.H.). Berdasarkan Undang-Undang Yayasan telah diadakan perubahan, dan sudah mendapat pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM.

Sejarah kami bermula dari didirikannya Kelompok Bermain (KB) Al Fajri pada tahun 1993 dengan nomor izin pendirian No.034/I02.24/Kep/OT/1997, yang berlokasi di Jl. Cemara I No 2. Dua tahun kemudian, kami berkembang menjadi Taman Kanak-kanak (TK) di lokasi yang sama, dengan mendapat izin pendirian TK yaitu No.800/206/SKDikbud/VIII/2002, dan dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bekasi Propinsi Jawa Barat. Adapun TK Al Fajri telah resmi terakreditasi, dengan nilai akreditasi yang didapat yaitu A.

Berkembangnya Al Fajri

Kurikulum dan metode pendidikan yang dilaksanakan oleh Al Fajri terus membuahkan kebutuhan akan pendidikan sekolah dasar dengan nafas yang sama, sehingga tahun 1999 Sekolah Dasar (SD) Islam Al Fajri secara resmi berdiri, dan telah terakreditasi pada 2005 dengan nilai A. Selain itu SD Al Fajri menjalani akreditasi ulang pada tahun 2014 dan 2019 dengan mendapatkan nilai A+.

Kemudian pada tahun 2014 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Al Fajri resmi berdiri, dengan faktor utama yaitu semakin bertambahnya permintaan dan dorongan dari orangtua murid yang merasa cocok dengan apa yang disajikan oleh Al Fajri dalam mendidik setiap siswa-siswi secara berkelanjutan.

Faktor lain yang juga berkontribusi terhadap didirikannya SMP Islam Al Fajri adalah kesadaran kami bahwa masa sekolah menengah merupakan masa yang tepat untuk membangun ikatan kuat antara sesama teman, antara belajar dan kehidupan nyata, antara minat dan pengalaman aktual. Tidak hanya itu, waktu untuk menjelajahi kehidupan dengan sukacita dan bebas, tanpa meninggalkan kekuatan atau bakat yang mungkin berkembang dalam menemukan jati diri juga menjadi pendukung dari berdirinya SMP Islam Al Fajri.

Akhir Kata

Semua upaya yang dilakukan oleh kami pada akhirnya berpedoman pada misi utama dari Sekolah Islam Al Fajri, yaitu "menyiapkan setiap pembelajar, baik itu murid, guru, orangtua murid maupun karyawan untuk menjadi khalifah di muka bumi melalui kegiatan pendidikan yang berbasis pada pendidikan karakter", di mana anak datang bukan untuk bersekolah, tetapi untuk berkehidupan.

image